Beranda > Rahasia Berlatih Rohani dengan Mudah > Bagi Mereka yang Ingin Maju Lebih Cepat

 

Bagi Mereka yang Ingin Maju Lebih Cepat

Disampaikan oleh Maha Guru Ching Hai, Meditasi Kelompok, London, Inggris, 10 Maret 1998 (Asal bahasa Inggris)

T: Jika kita ingin maju lebih cepat, apakah dengan memperbanyak meditasi akan membantu, seberapa banyak meditasi yang harus dilakukan agar dapat maju?

G: Anda harus tahu berapa banyak yang Anda mampu atau berapa banyak yang Anda inginkan. Selain itu, bukan hanya meditasi saja; yang lebih penting adalah hati dan komitmen Anda. Kebaktian di dalam diri Anda yang mengatakan, “Oh! Saya hanya menginginkan ini.” Anda merindukannya di dalam diri Anda, itulah suatu bentuk meditasi. Bukan hanya sekedar duduk saja.

T: Dalam kehidupan sehari-hari, apakah cara kita menanggulangi sesuatu dan bagaimana kita merasakannya juga turut berperan?

G: Ya, ya, ya: bagaimana Anda melihat suatu masalah, dan bagaimana Anda menanggulanginya. Kita dapat terus membicarakannya, tapi kita masing-masing memiliki jalannya sendiri untuk menuju Tuhan. Lebih cepat atau lambat, itu merupakan pilihan kita sendiri. Anda tidak dapat mendikte hati Anda atas apa yang harus dilakukan; tidak juga diri saya. Anda memilikinya atau tidak memilikinya. Suatu hari Anda akan lelah dan bosan terhadap dunia, bosan terhadap kepalsuan dan ilusi. Setelah itu Anda baru akan berkomitmen di dalam diri. Tidak peduli berapa lama Anda duduk, Anda berkomitmen. Anda bersama Tuhan sepanjang waktu di dalam hati Anda. Itulah meditasi yang sesungguhnya. Dan itu membuat Anda terasa nyaman. Anda akan menyadari itu; Anda sadar bahwa Anda telah berbakti. Kalau tidak, mungkin Anda telah berupaya keras untuk berbakti, tapi itu hanya berupaya. Itulah bedanya!

 

Tapabrata Tidak Dapat Menghapus Karma

Disampaikan oleh Maha Guru Ching Hai, Ceramah, Hong Kong, 2 Mei 2000 (Asal bahasa China)

T: Guru, meskipun kita tidak dapat mencapai Kebuddhaan dengan melakukan tapabrata atau latihan keras yang menyiksa diri, tetapi apakah itu dapat membantu menghilangkan rintangan karma kita atau menghapus karma kita?

G: Tidak, itu tidak bisa! Tapabrata tidak ada gunanya! Mengapa Anda harus menyalahgunakan Buddha Anda sendiri! Tuhan ada di dalam diri kita. Jika Anda menyalahgunakan-Nya, Anda juga menyalahgunakan sang Buddha. Anda menghina-Nya. Buddha Sakyamuni harus menghentikan tapabrata setelah melakukannya sekian lama! Pada akhirnya, Ia menghentikan tapabrata untuk berlatih Kebenaran dan metode yang benar. Itulah cara Ia menghilangkan rintangan karma-Nya, bukan melalui tapabrata.

Apabila Anda berlatih metode yang benar maka tidak peduli apakah Anda berlatih sedikit tapabrata, atau menjalani kehidupan mewah yang Anda inginkan, itu bukan masalah. Karena Anda berada di jalur yang benar, tidak peduli adakah Anda memakai taksi, Mercedes Benz, atau Rolls Royce. Jalur itulah yang penting, bukan mobilnya. Barusan saya menggunakan taksi dan tiba di tempat acara sama dengan yang lainnya. Anda mungkin datang ke acara dengan naik bus, mengendarai Rolls Royce atau mobil Anda sendiri, itu sama saja asalkan Anda tiba di tempat. Itu karena kita pergi di jalur yang benar. Itu bukan karena tapabrata baik atau buruk, masalahnya jalurnya harus benar. Dengan berlatih Metode Quan Yin maka Anda akan mencapai pembebasan dan menghapus rintangan karma Anda.

 

 

 

 

Atas

 

Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai